Lotus777 - Di musim 2018/19 ini, Everton di bawah asuhan manajer anyar, Marco Silva memang tidak begitu menunjukkan performa yang konsisten. Sampai pekan kedelapan, The Toffees masih berada di peringkat-11 klasemen Premier League 2018/19.
Kendati begitu, setelah melihat Everton berhasil memenangkan di dua laga terakhir Premier League kontra Leicester City (2-1) dan Fulham (3-0), membuat gelandang serang milik The Toffees, Theo Walcott menaruh harapan yang tinggi. Pemain yang pernah memperkuat Arsenal dan Southampton ini, berambisi untuk membawa skuat asuhan Silva finish di empat besar.
"Secara personal saya berharap bisa membawa Everton finis di empat besar. Sungguh, saya memang memasang target setinggi mungkin," ujar Walcott
Akan tetapi, melihat ketatnya kompetisi Premier League yang mempunyai klub-klub hebat seperti Chelsea, Liverpool, Manchester City, Manchester United, membuat Walcott juga berpikir realitis. Meski demikian, pemain yang bernomor punggung 11 ini tetap yakin Everton setidaknya bisa mengakhiri musim 2018/19, di peringkat enam besar.
"Tentu saja Anda juga dituntut realistis dan empat besar terasa sedikit di luar jangkauan, tetapi enam besar rasanya bisa diraih. Kami harus mengubah laga-laga imbang menjadi kemenangan, semudah itu," tutupnya.
Dengan mendatangkan pemain-pemain anyar seperti Richarlison, Andre Gomes, dan Yerry Mina, sepertinya ambisi Walcott bisa saja terjadi jika Everton memang benar-benar bisa menjaga performa konsistennya.