Sergio Ramos Bicarakan Pelanggaran Pajak
Lotus777 - Belakangan ini banyak beredar berita bahwa para pemain yang bermain di La Liga melakukan pelanggaran pajak. Banyak pemain Real Madrid yang disebut terlibat dalam pelanggaran pajak itu meski ada juga yang menyebut tindakan mereka masih dalam batas legal.
Sergio Ramos menegaskan bahwa idealnya semua pemain sepakbola harus ikut aturan hukum yang berlaku. Namun jika pun ada masalah, Ramos menegaskan bahwa kinerja Madrid tidak terpengaruh.
"Ini adalah masalah yang rumit. Saya percaya bahwa hukum harus ditaati. Semua orang harus memastikan akun bank mereka jelas. Tapi masalah seperti ini harusnya tidak memengaruhi kinerja pemain di lapangan," tegas Ramos kepada AS.
Ramos menambahkan bahwa ia sama sekali tidak takut dengan semua penyelidikan yang dilakukan petugas pajak Spanyol. Pasalnya, Ramos merasa seluruh penghasilannya sudah dilaporkan semestinya kepada petugas pajak.
"Pikiran saya tenang karena semua pendapatan saya sudah jelas dan saya laporkan. Saya tak tahu apakah berita soal pajak ini benar atau hanya untuk merusak stabilitas Madrid, kita lihat saja. Kami masih dalam performa terbaik."