Jumat, 20 Oktober 2017

KROASIA INGIN MEMAKAI JASA CARLO ANCELOTI

Lotus-777.Blogspot.com - Penurunan performa yang dialami Tim Nasional Kroasia dalam beberapa waktu terakhir menyebabkan mereka mengambil keputusan untuk memecat Ante Cacic sebagai pelatih utama. Kini mereka pun harus mencari pelatih baru untuk mengasuh tim nasional tingkat senior.

KROASIA INGIN MEMAKAI JASA CARLO ANCELOTI

saat ini tim yang berjuluk Vatreni tersebut sedang mempertimbangkan kemungkinan untuk menggunakan jasa Carlo Ancelotti, yang sedang menganggur setelah dipecat dari posisinya oleh Bayern Munchen.

Namun, keputusan untuk menunjuk pelatih utama baru bergantung dari hasil yang mereka raih saat menjalani dua pertandingan yang akan menentukan partisipasi mereka dalam Piala Dunia 2018 di Rusia.

Dalam dua pertandingan playoff zona Eropa menghadapi Yunani, Kroasia akan menggunakan Zlatko Dalic sebagai pelatih sementara. Apabila mereka dapat lolos ke Piala Dunia

2018, Ancelotti memiliki peluang untuk mengasuh Timnas Kroasia pada turnamen tersebut, dan mantan pelatih AC Milan itu diklaim telah siap untuk menerima pemotongan gaji untuk mendapatkan kesempatan mengikuti ajang empat tahunan itu.