Selasa, 22 Januari 2019

Higuain Tak Dibawa ke Markas Genoa, Pertanda Sepakat dengan Chelsea

Higuain Tak Dibawa ke Markas Genoa, Pertanda Sepakat dengan Chelsea


LOTUS777 - Kepindahan Gonzalo Higuan ke Chelsea pada bursa transfer musim dingin kali ini nampaknya tinggal menunggu waktu yang tepat. Pasalnya, penyerang asal Argentina tersebut tidak dibawa AC Milan dalam laga tandang ke markas Genoa pada Senin malam WIB, 21 Januari 2019.

Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, telah merilis 23 nama pemain yang disiapkan untuk melakoni pertandingan tersebut. Dari daftar pemain-pemain yang dibawa, tak terdapat nama Higuain.

Namun, Gattuso membantah, keputusannya memarkir Higuain berhubungan dengan transfer. Menurutnya, Higuain memang sedang dalam kondisi yang tidak memungkinkan untuk dibawa.

"Kami sudah tinjau selama sepekan terakhir. Seluruh pemain menjadi tidak fokus karena rumor (transfer) yang berkembang. Jadi, setelah berkomunikasi dengannya, saya anggap dia tidak siap untuk pertandingan nanti (lawan Genoa)," kata Gattuso, seperti dikutip Football Italia, Senin 21 Januari 2019.

Hingga kini memang belum ada konfirmasi resmi mengenai kepindahan Higuain ke Chelsea. Namun, beredar kabar, anggapan tersebut tampaknya masuk akal karena di saat bersamaan ada rumor yang mengatakan bahwa striker Chelsea, Alvaro Morata telah mencapai kesepakatan dengan Atletico Madrid.

Rumor kepindahan Higuain ke Chelsea memang menjadi topik utama dalam bursa transfer musim dingin kali ini. Pemain yang masih milik Juventus tersebut, kabarnya bakal menggantikan posisi Morata yang terbukti tampil di bawah ekspektasi.

Menurut Dailystar, The Blues siap membayarkan dana 10 juta euro ke Juventus meski hanya melakukan peminjaman. Selain itu Chelsea juga menyanggupi untuk membayar gaji Higuain sebesar 305 ribu euro per pekan.