lotus777 - Arsene Wenger menegaskan dirinya cukup puas dengan skuat Arsenal yang ada saat ini dan tak berencana beli pemain baru pada bursa transfer musim dingin ini.
The Gunners sebelumnya sempat dikait-kaitkan dengan beberapa pemain. Contohnya saja gelandang Atalanta Franck Kessie, gelandang Bayer Leverkusen Julian Brandt dan pemain tengah Everton, Ross Barkley.
Saat ini, bursa transfer musim dingin sudah dibuka. Wenger tentu bisa belanja pemain baru untuk memperkuat skuatnya. Apalagi ada sejumlah pemain yang cedera.
Akan tetapi manajer asal Prancis itu ternyata tak berencana membeli satu pun pemain pada bulan Januari ini. Pasalnya, timnya tetap bisa main bagus dan meraih kemenangan meski tak diperkuat pemain andalannya.
"Tidak ada yang direncanakan pada saat ini," aku Wenger kepada BBC Sport setelah mengantarkan timnya menang 2-0 atas Crystal Palace, Minggu (01/01).
"Anda lihat pemain yang tak main hari - tidak ada (Santi) Cazorla dan (Mesut) Ozil. Kami berharap mereka segera bisa merumput lagi. (Danny) Welbeck akan segera kembali. Kami memiliki skuad yang besar," tegasnya.
Arsenal sendiri saat ini masih terancam bisa kehilangan Mesut Ozil dan Alexis Sanchez. Sebab negosiasi kontrak baru dengan kedua pemain itu tak kunjung mencapai kata sepakat. Kontrak keduanya akan berakhir 18 bulan mendatang.