Jumat, 26 Januari 2018

Pochettino Balas Sindiran Wenger soal Tim-tim Tanpa Trofi


Lotus-777.Blogspot.Com - Manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino menanggapi sindiran Arsene Wenger soal trofi. Manajer Arsenal itu diminta jangan mengurusi tim lain.

Beberapa waktu lalu, Wenger melayangkan pembelaan untuk Arsenal, yang selalu disudutkan karena tidak pernah meraih trofi bergengsi lagi sejak lama. Dia membawa-bawa klub lain.

Meski tidak menyebutkan secara langsung, banyak beranggapan kalau klub yang dimaksud Wenger adalah Spurs dan Liverpool. Dua tim itu memang sudah lama belum lagi meraih gelar bergengsi layaknya Arsenal.

Pochettino selaku manajer Spurs, menanggapi ocehan Wenger tersebut. Ia menilai harusnya Wenger berkaca

"Saya masih muda dan baru lima tahun di Premier League, di dua klub pula, Southampton dan Tottenham, tapi tidak ada gunanya membicarakan tim lain," Pochettino mengatakan seperti dilansir FourFourTwo.

"Pujian? Tentu kami mendapat pujian. Sepakbola bukan cuma untuk memenangkan trofi, tapi juga soal kondisinya di klub yang berbeda."

"Dia adalah dan akan selalu menjadi salah satu manajer terbaik di dunia, saya menghormatinya, tapi saya pikir ada baiknya dia bicara tentangnya sendiri dan Arsenal."

"Dia manajer yang spesial, tapi terkadang sema orang membuat kesalahan dan bagi saya dia membuat kesalahan dengan membicarakan kami dan tim lain," ia menambahkan.

Musim ini, Spurs sendiri berada di posisi yang lebih baik ketimbang Arsenal. Di Liga, The Lilywhites menempati peringkat lima dengan 45 poin, unggul tiga angka dari The Gunners di peringkat enam.

Selain itu, Spurs juga tampil di Liga Champions, saat Arsenal harus berlaga di Liga Europa.