Lotus-777.Blogspot.Com - Pelatih Rusia, Stanislav Cherchesov, sama sekali tak kaget dengan keberhasilan timnya meraih kemenangan telak 5-0 atas Arab Saudi pada laga pembuka Piala Dunia 2018, Kamis (14/6/2018) malam WIB. Menurut Cherchesov, hal itu terjadi karena dia sudah mengenal dan percaya dengan kemampuan timnya.
Rusia mengawali Piala Dunia 2018 dengan penampilan cemerlang. Tim tuan rumah meraih kemenangan 5-0 pada pertandingan yang digelar di Stadion Luzhniki berkat gol yang dicetak Iury Gazinsky (12') Denis Cheryshev (43', 90'+1') Artem Dzyuba (71') Aleksandr Golovin (90'+4').
"Terkandang, kemenangan seperti ini adalah sumber sukacita buat para suporter, kadang juga tak terlalu. Saya sebenarnya sejak kemarin santai saja dan hari ini pun demikian, karena saya sudah sangat mengenal pemain saya," kata Stanislav Cherchesov seperti dikutip situs FIFA.
Statistik FIFA mencatat, Rusia sebenarnya kalah dominan dalam penguasaan bola karena hanya miliki 40 persen, berbanding 60 persen milik Arab Saudi. Namun, tim Beruang Merah itu sukses meraih 13 peluang yang tujuh di antaranya akuran dan berbuah gol.
"Saya ingin berterima kasih kepada tim atas apa yang mereka lakukan untuk memenuhi tujuan kami. Bagaimana mereka bermain dan bagaimana mereka tetap tenang di bawah tekanan dari pertandingan pembuka," ucap Stanislav Cherchesov.
Kemenangan ini membuat Rusia menjadi pemuncak klasemen sementara Grup A dengan raihan tiga poin. Pada laga selanjutnya, Denis Cheryshev dkk. bakal menghadapi Mesir pada 20 Juni 2018 di Stadion Saint Petersburg. Stanislav Cherchesov menegaskan pihaknya akan mempersiapkan segalanya untuk melanjutkan kemenangan di Piala Dunia 2018.
"Pertandingan melawan Mesir akan menjadi sesuatu yang berbeda, baik kota dan stadionnya. Jadi, kami harus mempersiapkan diri dengan teliti, " tegas Stanislav Cherchesov.