Rabu, 13 Juli 2016

Setelah Copa America Centenario dan Piala Eropa, Berikutnya Apa?

Setelah Copa America Centenario dan Piala Eropa, Berikutnya Apa?


Agen Bola Maxbet - Selesai sudah ramai-ramai Piala Eropa, dan sebelumnya Copa America Centenario. Tapi masih ada laga-laga sepakbola kelas dunia lain yang masih akan hadir sampai musim baru dimulai nanti.

Perhatian penggila sepakbola dunia musim panas ini lebih dulu tertuju ke Amerika Serikat yang menghelat Copa America Centenario, sebuah turnamen edisi spesial dari perayaan 100 tahun Copa America.

Mengetengahkan peserta dari dua konfederasi, CONMEBOL dan CONCACAF, pemain-pemain top macam Lionel Messi, Alexis Sanchez, Philippe Coutinho, Clint Dempsey, Javier Hernandez, dan lainnya berduel selama 3–26 Juni. Chile jadi juara, mengalahkan Argentina di final.

Saat Copa America Centenario tuntas, di belahan bumi lainnya telah dimulai pesta sepakbola negara-negara se-Eropa dalam Euro 2016 di Prancis yang untuk kali pertama menggunakan format 24 peserta, dari sebelumnya 16 tim yang dipergunakan sejak 1996.

Sederet pemain bintang meramaikan, baik yang gagal memenuhi ekspektasi maupun bisa unjuk gigi, dengan sejumlah kejutan dan drama-drama mengiringi perjalanan turnamen ini.

Pada akhirnya Portugal-nya Cristiano Ronaldo tampil sebagai juara usai menundukan tuan rumah Prancis di final, mengakhiri perjalanan turnamen yang berlangsung 10 Juni–10 Juli itu.

Selesainya dua turnamen bergengsi itu tak lantas membuat para penggemar tak bisa menyaksikan laga-laga jempolan. Setidaknya akan ada serangkaian friendly klub-klub Eropa yang berlangsung untuk sementara waktu. Sebut saja turnamen International Champions Cup (ICC).

Berlangsung 22 Juli–13 Agustus mendatang, turnamen ICC diikuti 17 klub top--16 klub UEFA plus satu klub AFC, dan dilangsungkan di 16 venue yang tersebar di tujuh negara, yakni Australia, China, AS, Swedia, Skotlandia, Irlandia, dan Inggris.

Rangkaian pertandingan friendly di ICC ini akan dibuka dengan duel Manchester United vs Borussia Dortmund yang dilangsungkan di Shanghai Stadium pada 22 Juli mendatang. Partai Inter vs Celtic di Thomond Park pada 13 Agustus menutup rangkaian ICC.

Tim-tim ICC (berdasarkan lokasi tanding):

Australia
Melbourne Victory, Tottenham Hotspur, Juventus, Atlético Madrid

China
Manchester City, Manchester United, Borussia Dortmund

AS dan Eropa
Chelsea, Leicester City, Liverpool, Paris Saint-Germain, Bayern Munich, Inter Milan, AC Milan, Celtic, Barcelona, Real Madrid

Di level sepakbola kompetitif tentu saja akan ada gelaran Olimpiade di Rio de Janeiro, Brasil. Cabang olahraga sepakbola sendiri akan dilangsungkan pada 3–20 Agustus.

Jika pun sepakbola Olimpiade lazimnya tak terlalu mengundang perhatian publik luas, penikmat sepakbola tetap dijanjikan suguhan menarik secara khusus dari tuan rumah Brasil yang skuatnya berisikan pemain top macam Neymar, Rafinha, dan Marquinhos.

Di dunia sepakbola Brasil boleh menepuk dada sebagai kampiun terbanyak Piala Dunia (lima kali). Tetapi di level Olimpiade, belum pernah ada medali emas yang berhasil disabet Brasil.

Pencapaian terbaik 'Tim Samba' di Olimpiade sejauh ini adalah tiga medali perunggu dan dua medali perak. Empat tahun lalu skuat Brasil yang turut bermaterikan Alexandre Pato, Oscar, Thiago Silva, dan juga Neymar kalah 1-2 dari Meksiko di final.

Dan ketika Olimpiade 2016 nanti masih berjalan, kompetisi-kompetisi Eropa juga sudah mulai berdenyut.


Di Inggris, Leicester City akan menghadapi Manchester United di ajang Community Shield pada tanggal 7 Agustus. Di Spanyol, pada tanggal 12 dan 15 Agustus bakal ada duel Sevilla kontra Barcelona dalam partai dua leg Piala Super Spanyol. Di Jerman, Borussia Dortmund dan Bayern Munich juga akan bertarung di ajang Piala Super Jerman pada tanggal 14 Agustus.

Partai-partai tersebut tentunya menjadi penanda bahwa musim liga-liga sepakbola di Eropa segera mulai berlangsung dan bergulir lagi.